Jumat, 02 November 2012

Peta Kabupaten Demak dan Kecamatan-Kecamatan

Setelah bekerja tiap malam selama hampir delapan bulan, akhirnya peta Kabupaten Demak beserta peta 14 kecamatan terselesaikan. Sebuah karya yang saya persembahkan untuk perbaikan Demak. Tidak tahu, entah itu akan banyak membantu atau malah menjadi sampah tak berguna. Tapi dalam benak, saya hanya ingin membuat yang lebih baik dari apa yang orang lain buat (memperbaiki).


Peta adalah alat bantu yang sangat penting untuk beberapa hal, yaitu: (1) mengetahui letak relatif suatu lokasi; (2) memandu arah; (3) mengetahui keadaan fisik dan non fisik pada suatu wilayah; (4) mengetahui ukuran suatu wilayah; dan (5) sebagai alat bantu penelitian lapangan, dan lain-lain sebagainya, termasuk perencanaan. Karena itu, keakuratan suatu peta sangat berpengaruh pada tingkat kemampuannya untuk membantu suatu pekerjaan.

Untuk itulah, peta ini saya hadirkan, agar dapat memperbaiki kualitas-kualitas berikut: (1) pengetahuan atas lokasi-lokasi di Demak; (2) pemahaman yang lebih baik atas kondisi fisik dan non fiksi di wilayah Demak; dan (3) memperbaiki perencanaan serta persebaran pembangunan.

Untuk mendapatkan file ukuran A0 dengan kualitas maksimal, silahkan hubungi Bappeda Kabupaten Demak atau kirimkan permintaan kepada kami via email: nadhifalawi@gmail.com

1 komentar: